Jokowi-Ma'ruf Pemenang Pilpres 2019?
Sesuai dengan data pada website resmi KPU https://pemilu2019.kpu.go.id/#/ppwp/hitung-suara/ hasil penghitungan pemungutan suara pemilihan presiden atau pilpres 2019, yang hampir selesai atau sedang proses mencapai ke 100%.
Data tersebut semakin menguatkan paslon 01 Jokowi-Ma'ruf dalam memenangkan laga pilpres 2019 dari lawan nya paslon 02 Prabowo-Sandi. Pasalnya data KPU menunjukkan perolehan suara 55.48% untuk paslon 01 Jokowi-Ma'ruf dan 44.52% suara untuk paslon 02 Prabowo-Sandi.
Surat suara yang terhitung di website resmi KPU sudah sekitaran >92% dengan perbandingan perolehan suara sekitar >10% antara paslon 01 dengan paslon 02.
Kita tunggu saja data tersebut sampai 100% dan pengumuman resmi dari pihak KPU. Siapa pun nanti yang akan menang dan menjadi Presiden dan Wakil Presiden Indonesia, semoga merekalah yang terbaik dan bisa mengamanatkan pekerjaannya sesuai undang-undang yang berlaku dan semoga negara kita ini tetap aman dan tentram dan menjadi negara yang lebih maju kedepan.
Comments