Media Perangkat Keras (Hardware) Jaringan Komputer

Hardware jaringan komputer adalah perangkat fisik yang dapat dilihat dan diraba yang digunakan untuk menghubungkan computer ke computer dan jaringan ke jaringan lainnya untuk tujuan berbagi data, berbagi informasi serta berbagi peripheral dalam jaringan.

1)    Network Interface Card (NIC)
Network Interface Card (NIC) adalah hardware jaringan yang dipasang di salah satu slot pada motherboard computer, berfungsi sebagai jembatan antara komputer dengan jaringan komputer. Perangkat jaringan komputer ini bertugas untuk mengirimkan paket-paket data ke komputer tujuan dan menerima paket data yang dikirim komputer lain.

 



2)    Hub
Hub adalah hardware yang dapat menghubungkan beberapa computer sekaligus dan juga menyatukan beberapa kabel jaringan dari server, client, dan perangkat lainnya di dalam suatu jaringan.

 

3)    Bridge
Bridge adalah hardware jaringan yang berfungsi untuk menghubungkan beberapa jaringan yang terpisah, fungsi lain untuk menentukan tujuan dan sumber data saat menerima sebuah paket.

 

4)    Router
Router adalah hardware jaringan yang berfungsi sebagai pengatur aliran data dan informasi pada satu jaringan dengan jaringan yang lain.

 

5)    Kabel dan Konektor
Kabel adalah media penghubung dalam jaringan computer dimana ujung kabel transmisi dilengkapi dengan konektor yang sesuai.

 

6)    Repeater
Repeater adalah perangkat keras pada jaringan komputer yang berguna sebagai penguat sinyal pada jaringan.

 

7)    Modem
Modem digunakan sebagai penghubung jaringan LAN dengan internet. Dalam melakukan tugasnya, modem akan mengubah data digital kedalam data analog.

 


8)    Access Point
Access Point adalah perangkat yang digunakan untuk membuat koneksi wireless pada sebuah jaringan, misalnya membuat jaringan WLAN (Wireless Local Area Network) ataupun untuk memperbesar cakupan jaringan wifi yang sudah ada. Access Point berfungsi sebagai pemancar dan penerima sinyal radio 2.4GHz atau 5GHz atau sering di sebut sebagai Wireless Access Point.

Comments

Popular posts from this blog

Analisis SWOT PT.TELKOM INDONESIA

Cara Mengatasi Tidak Bisa Main di RANKED Mobile Legends

Cara Mudah Mengatasi Windows Explorer Yang Lambat

MAKRAB (Malam Keakraban)

Cara Mudah Mengatasi Kamera Error Pada Samsung Grand Prime